tl;dr
Bukan untuk konsumsi umum dan tidak disarankan untuk pemula. Hanya sebagai pengingat saja. Kerusakan akibat menggunakan trik-trik di tulisan ini adalah akibat pelaku sendiri.
Menguruskan Server
Untuk dapat mengecilkan server, dicari berkas yang lebih besar dari 100MB.
# find /var/log -type f -size +10000k -exec ls -lh {} \;
Biasanya /var/log/syslog. Coba cari tahu siapa yang sedang mengakses syslog.
# fuser /var/log/syslog
Biasanya, sih, rsyslog. Matikan saja dulu, cadangkan syslog, baru kosongkan:
# > /var/log/syslog